Postingan Populer

Pola fikir anak bermula saat perkembangan anak dimulai, yaitu antara usia 3 tahun ke atas, semenjak usia tersebut anak sudah mulai memikirkan hal-hal yang rasional, sama halnya pemikiran orang dewasa pada umumnya, karena dalam usia tersebut, anak mulai mendengar dari pembicaraan orang sekitarnya, melihat dari apa yang dilihat pada lingkungannya serta memahami dari apa yang ia kerjakan.
Tips Mendidik Anak Dengan 2 Metode Berikut
Oleh karena itu, dalam tahapan mendidik anak merupakan keharusan bagi orang tua, karena anak ibarat sebuah kertas yang masih kosong atau belum terisi tulisan, dan tergantung anda sebagai orang tua bagaimana dalam mengisi kertas tersebut? mau di isi dengan tulisan bagus, atau pun sebaliknya, oleh karena itu, sebelum ia menjadi manusia yang tumbuh besar, tentu pendidikan orang-tua sangat penting dalam masa pertumbuhannya. 

Mendidik anak merupakan kewajiban untuk seluruh orang tua, maksud wajib di sini adalah wajib dalam membimbingnya ke jalan yang benar serta kelak ia akan menjadi manusia yang berguna untuk nusa bangsa dan agama. 

Nah dalam hal tersebut mendidik anak perlu dilakukan beberapa metode yang dimulai dari hal kecil, karena pada prinsifnya, anak berfikiran. “apa yang saya lihat saya ingat, apa yang saya dengar saya ingat, dan apa yang saya kerjakan saya faham” nah metode tersebut merupakan cara yang tepat untuk orang tua dalam menerapkan pendidikan keluarga yang baik untuk anak. 

Lantas apa yang harus dilakukan?

1. Dimulai dari hal kecil akan sangat menjadi manfaat besar untuk kedepannya sampai ia tumbuh besar. Dengan membiasakan aktivitas rutn sebelum ia berangkat beraktivitas, seperti meminum susu dancow coklat 3+ DHA Probiotic, untuk daya ingat serta tahap perkembangan anak, kemudian melakukan pamitan serta salaman atau jabat tangan sebelum ia berangkat kemanapun, hal ini merupakan pendidikan yang akan selalu ia kerjakan sampai kelak nanti. 

2. Jadwalkan waktu makan keluarga.
Jika hal tersebut dilakukan, maka si anak akan mendapatkan kebiasaan yang akan ia lakukan walaupun sudah tidak bersama orang-tuanya. Manfaat dari metode tersebut, ketika makan salah satu momen dalam membimbing serta menjadikan ia anak yang rajin, sopan, dan bertatakrama, maka setiap ia makan kapanpun akan mengingat pepatah orangtuanya. 

Demikian tips mendidik anak di keluarga dalam masa perkembangan anak yang kelak akan menjadi anak yang bersosial tinggi, ramah, sehat, berguna bagi nusa dan bangsa serta agama. Semoga bermanfaat !!.

SEO Sponsors

Sebuah tulisan penuh makna
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Post a Comment


Top